Beranda | Artikel
Allah Berjanji untuk Mengabulkan Doa - Fiqih Doa dan Dzikir (Ustadz Abdullah Zaen, M.A.)
Senin, 23 November 2015

Bersama Pemateri :
Ustadz Abdullah Zaen

Ceramah agama Islam oleh: Ustadz Abdullah Zaen, M.A.

Ringkasan Ceramah Agama: Allah Berjanji untuk Mengabulkan Do’a

Tema pembahasan kali ini merupakan salah satu hal yang menunjukan tentang keistimewaan do’a. Di antara keutamaan dan keistimewaan doa adalah Allah Ta’ala memerintahkan kepada para hambaNya untuk berdoa dan juga berjanji untuk mengabulkan doa tersebut.

Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:

وَقَالَ رَبُّكُمُ ادْعُونِي أَسْتَجِبْ لَكُمْ إِنَّ الَّذِينَ يَسْتَكْبِرُونَ عَنْ عِبَادَتِي سَيَدْخُلُونَ جَهَنَّمَ دَاخِرِينَ

“Dan Tuhanmu berfirman: “Berdo’alah kepadaKu, niscaya akan Aku akan kabulkan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembahKu akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina”.” (QS Ghafir [40]: 60)

Di dalam ayat ini, selain menyuruh untuk berdoa, Allah juga menjanjikan bahwa Allah akan mengambulkan doa-doa hambaNya tersebut. Jadi Allah tidak hanya memrintahkan kepada kita untuk meminta, tapi Allah berjanji akan mengabulkannya.

Jadi di dalam ayat ini ada dua poin penting:

1. Allah memerintahkan kita untuk berdoa.
2. Allah berjanji akan mengabulkan doa kita.

Simak penjelasan selengkapnya mengenai “Allah Berjanji untuk Mengabulkan Do’a” bersama Ustadz Abdullah Zaen dengan mendengarkannya langsung melalui player yang kami sediakan atau download rekaman kajiannya sekarang juga. Semoga bermanfaat.

Download Ceramah Agama: Allah Berjanji untuk Mengabulkan Do’a

Jangan lupa untuk membagikan link download ceramah kepada saudara-saudara kita melalui akun Facebook, Twitter, dan Google+ kita. Semoga Allah membalas amal kebaikan kita. Aamiin.


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/17275-allah-berjanji-untuk-mengabulkan-doa-fiqih-doa-dan-dzikir-ustadz-abdullah-zaen-ma/